Monday, June 25, 2012

Kemiskinan di Indonesia

Nama : Niiko Kurniasarashita
NPM  :  11109265

Assalamu’alaikum Wr Wb
Yang terhormat Ibu Dosen
Yang saya hormati rekan-rekan Mahasiswa semua,

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat-Nya sehingga kita dapat berkumpul disini dan pada hari ini saya akan menyampaikan pidato singkat mengenai Kepedulian terhadap Kemiskinan di Indonesia.
Di Indonesia jumlah kemiskinan saat ini semakin bertambah, dari tahun ke tahun jumlahnya semakin meningkat dan sangat memprihatinkan. Kemiskinan di Indonesia sangat mempengaruhi tingkat ekonomi di beberapa daerah, tak semua masyarakat Indonesia bisa mendapatkan kesehatan yang memadai, pendidikan yang layak, serta pekerjaan yang sesuai.
Kemiskinan mengakibatkan beberapa masyarakat harus ekstra bekerja keras demi mendapatkan sesuap nasi, lapangan pekerjaan yang terkadang tidak sesuai dengan pendidikan yang mereka dapatkan menjadi masalah terberat yang harus dihadapi. karena, dengan pendidikan minimal mereka tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang layak, bahkan demi mendapatkan sesuap nasi sampai ada yang rela untuk tidur di pinggir jalan, anak di bawah 5 tahun ikut mengemis. Berikut adalah  faktor-faktor penyebab kemiskinan di Indonesia:
1.            Tingkat pendidikan yang rendah
2.            Produktivitas tenaga kerja rendah
3.            tingkat upah yang rencah
4.            distribusi pendapatan yang timpang
5.            kesempatan kerja yang kurang
6.            kualitas sumberdaya alam masih rendah
7.            penggunaan teknologi masih kurang
8.            etos kerja dan motivasi pekerja yang rendah
9.            kultur/budaya (tradisi)
10.          politik yang belum stabil

                Berdasarkan penjelasan mengenai faktor-faktor kemiskinan di Indonesia sudah sepatutnya lah kita ikut berperan dalam membantu untuk mengatasi kemiskinan tersebut. Kemiskinan memang tidak bisa di tanggulangi dari salah satu pihak, kemiskinan di Indonesia harus kita tanggulangi bersama, misalnya bagi yang tingkat ekonominya di atas cukup diharapkan mampu berperan untuk membantu saudara kita yang sedang kelaparan, memberikan pendidikan yang layak tanpa harus membebankan mereka, serta memberikan penyuluhan kesehatan agar mereka mendapatkan kesehatan yang memadai.
Saat ini kemiskinan sudah menjadi penyakit yang amat sangat serius jika tidak kita tanggulangi, kenaikan harga BBM serta kenaikan harga sembako semakin mempengaruhi tingkat kemiskinan.  Yang miskin semakin miskin, kapankah indonesia terbebas dari kemiskinan??.   Ada dua hal dari kata-kata yang pernah saya dengar, pertama “Rasul menyuruh kita mencintai anak yatim”, kedua “Rasul menyuruh kita mengasihi orang miskin”. Sudahkah kalian peduli? Kalau belum mari kita mulai dari sekarang. Mengurangi harta kita sebagian tidak akan menghabisi seluruh harta kita, jika kita memberi kepada saudara kita yang amat sangat membutuhkan makan allah pun akan menggantinya 2 kali lipat. Tidak percaya? Mari buktikan. Dan sudah selayaknya kita sebagai generasi penerus bangsa harus menolong satu sama lain, demi meringa nkan beban saudara kita sekalian, Sekian pidato singkat mengenai Kepedulian terhadap Kemiskinan di Indonesia.

No comments:

Post a Comment

silahkan komentar di sini.. :) be carefull yaaaa